Terus Berjalan, Jangan Berhenti !

Otak kita akan terus dan terus berputar hanya untuk bisa dan mampu bersaing supaya mendapatkan traffik pengunjung yang melimpah, terutama kita (termasuk saya) yang masih
pemula diranah maya dunia Blogger ini. Berbagai cara mungkin telah dan banyak kita lakukan supaya web/blog kita terindex dengan baik oleh Search Engine besar, seperti halnya Google, yahoo, Altavista dll.

Ada banyak cara yang musti kita lakukan untuk mendapatkan traffik diantaranya yang pernah saya lakukan, walaupun masih jauh dari harapan, tapi ini akan membantu kita dalam menjaring pengunjung, dengan memanfaatkan Facebook, Twitter, YM dan berbagai layanan sosial lainnya. Dengan aktifnya kita dilayanan-layanan sosial ini tentunya diharapkan akan ada traffik yang mengalir dengan alami dari teman-teman dan fans yang kita buat di jejaring ini, untuk hanya sekedar mampir di web/blog kita.

Mari kita bangun web atau Blog kita semenarik mungkin, kasih penawaran yang terjangkau bila anda menjual produk, supaya pengunjung mau membeli produk yang kita jual. Update terus tulisan/artikel dengan yang baru jangan menulis artikel yang pembahasannya itu-itu saja jangan sampai mereka lari karena disuguhi ikan basi dirumah kita, supaya apa ? supaya mereka tidak bosan ketika mengunjungi Web/blog kita. Dari sana perlahan situs kita ini akan sedikit merangkak naik posisinya di Searh Engine.

Cara lain yang bisa anda lakukan adalah bertukar link dengan website-website yang punya reputasi atau web/blog yang punya banyak pertemanan/penggemar. Itu yang saya lakukan selama ini mudah-mudahan sedikit membantu kebingungan kita dalam menjaring trafiik pengunjung. Kalaupun usaha dan jalan yang telah kita buat dengan sekuat tenaga itu belum berhasil, Jangan patah arang teman, masih banyak jalan menuju roma masih banyak yang perlu kita ketahui dan kita lakukan dibisnis ini, yang perlu kita lakukan saat ini adalah keseriusan dan ketekunan dalam menajalaninya.

Jangan lupa saran dan komentarnya dibawah, kita sharing berbagi ilmu untuk kesuksesan.

,

  1. Tinggalkan komentar

Tinggalkan komentar